Header Ads

Lanal Lhokseumawe Tabur Bunga di Laut Selat Malaka dalam Rangka HUT TNI Angkatan Laut ke-79

beritabandabaro


Mengenang Arwah Jasad Pahlawan Lanal Lhokseumawe Tabur Bunga di Laut Selat Malaka dalam Rangka HUT TNI Angkatan Laut ke-79


Pangkalan TNI Angkatan Laut Lhokseumawe, 04 September 2024 — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Angkatan Laut ke-79, Lanal Lhokseumawe bersama Forkopimda setempat melaksanakan upacara tabur bunga di Laut Selat Malaka, hari ini. Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan dan mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam tugas.


Upacara tabur bunga dipimpin oleh Komandan Lanal Lhokseumawe, Kolonel Laut (P) Andi Susanto, bersama dengan perwakilan Forkopimda, termasuk Wali Kota Lhokseumawe, Para Penjabat Daerah, serta unsur TNI dan Polri lainnya. Kegiatan ini diadakan di atas kapal perang TNI AL, dengan diawali Upacara di lanjut doa bersama dan Tabur bunga di laut.


Komandan Lanal Lhokseumawe dalam sambutannya mengatakan, "Tabur bunga ini merupakan bentuk penghargaan dan rasa syukur atas jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk negeri. Dengan kegiatan ini, kita tidak hanya mengenang mereka, tetapi juga meneruskan semangat pengabdian dan patriotisme dalam diri kita."


Kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk terus memperkuat rasa nasionalisme dan kesadaran akan pentingnya mempertahankan kedaulatan negara. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT TNI Angkatan Laut ke-79 yang dilaksanakan dengan berbagai kegiatan lainnya di seluruh Indonesia.


Dengan tabur bunga ini, diharapkan jasa dan pengorbanan para pahlawan selalu dikenang dan diabadikan dalam ingatan setiap generasi penerus bangsa.


(Pen Lanal Lhokseumawe)

Diberdayakan oleh Blogger.